Tanam GigiToggle Bar
Home

>

Articles

>

Implan Gigi

>

Ingin Berhasil Implan Gigi? Ini Syaratnya!

Ingin Berhasil Implan Gigi? Ini Syaratnya!

Implan gigi adalah prosedur menggantikan gigi yang hilang dengan hasil yang natural dan tahan lama. Keberhasilan implan gigi tidak hanya bergantung pada kualitas implan itu sendiri, namun pada kondisi pasien secara menyeluruh. Baik itu faktor kesehatan mulut, tubuh, maupun gaya hidup setiap pasien. Berikut adalah tujuh faktor utama yang menentukan keberhasilan implan gigi. Apa saja? Simak selengkapnya di bawah ini!

Apa Kriteria untuk Menentukan Keberhasilan Perawatan Implan? 

1. Kesehatan Mulut Pasien

Kondisi mulut yang sehat adalah dasar dari implan yang berhasil. Gusi yang bengkak, adanya infeksi aktif, karang gigi, atau gigi berlubang yang belum ditangani dapat mengganggu proses osseointegrasi (penyatuan implan dengan tulang rahang). Jika jaringan lunak di sekitar implan tidak dalam kondisi sehat, tubuh dapat menolak implan dan menyebabkan peradangan jangka panjang. 


Oleh karena itu, evaluasi kesehatan mulut secara menyeluruh harus dilakukan di awal langkah perawatan. Bila ditemukan masalah seperti radang gusi atau infeksi akar gigi, dokter gigi akan menyarankan pasien untuk melakukan perawatan khusus terlebih dahulu sebelum memasangimplangigi. Tujuannya, yaitu untuk menciptakan kondisi gigi dan mulut yang stabil, serta bebas risiko gagal implan.



2. Kepadatan dan Kualitas Tulang Rahang

Implan bergantung sepenuhnya pada tulang rahang sebagai pondasi utama. Tulang yang kuat dan padat memungkinkan implan tertanam dengan stabil dan mempercepat proses penyembuhan. Sebaliknya, jika tulang terlalu lunak, tipis, atau volumenya tidak mencukupi (akibat gigi yang sudah lama dicabut), maka risiko implan gagal akan meningkat secara signifikan.


Apabila Anda mengalami kasus ini, biasanya akan direkomendasikan untuk melakukan prosedur tambahan seperti bone graft atau cangkok tulang. Prosedur ini bertujuan untuk memperkuat struktur tulang sebelum pemasangan implan. Seluruh proses akan dievaluasi menggunakan 3D X-Ray dan digital dental scan, sehingga perencanaan implan lebih akurat.


3. Posisi dan Teknik Pemasangan Implan

Posisi implan sangat menentukan kenyamanan pasien, kekuatan gigitan, dan estetika jangka panjang. Implan gigi yang tidak dipasang dengan tepat dapat menyebabkan tekanan tidak merata saat mengunyah, mengganggu gigi sekitar, dan mempercepat kegagalan osseointegrasi. Ketidaktepatan posisi juga dapat memengaruhi estetika gigi, terutama saat Anda tersenyum.


Baca juga: Yuk, Kenali Material dan Teknologi Implan Gigi di Tanam!


4. Material dan Desain Implan

Tidak semua implan dibuat serupa pada setiap kasus gigi. Kualitas material dan desain implan sangat berpengaruh terhadap kecepatan dan keberhasilan penyatuan dengan tulang. Bahan titanium merupakan material terbaik, karena sifatnya yang biokompatibel dan memiliki daya tahan tinggi.


Selain bahan, desain dan tekstur permukaan implan juga mempengaruhi seberapa cepat tulang bisa menyatu dengan implan. Implan yang berkualitas memiliki struktur permukaan yang baik, untuk meningkatkan penyatuan tulang dengan implan. Semakin baik kualitas implan yang digunakan, semakin tinggi pula tingkat keberhasilannya dalam jangka panjang.


5. Kondisi Kesehatan Umum Pasien

Kesehatan tubuh secara keseluruhan juga sangat penting dalam proses penyembuhan pemasangan implan. Pasien dengan diabetes yang tidak terkontrol, gangguan sistem kekebalan tubuh, atau pengguna obat autoimun memiliki resiko lebih tinggi terhadap infeksi dan komplikasi pasca-prosedur. Karenanya, sangat penting untuk pemeriksaan riwayat medis sebelum melakukan implan gigi. 


Bagi pasien diabetes, kami menyarankan agar kadar glukosa berada dalam batas aman sebelum prosedur dilakukan. Sebaiknya, Anda juga berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter spesialis terkait untuk menangani kondisi medis terlebih dahulu. Hal ini untuk memastikan seluruh proses implan gigi berjalan aman dan optimal.



6. Gaya Hidup: Merokok dan Pola Makan

Merokok menjadi salah satu faktor eksternal paling besar yang dapat menurunkan tingkat keberhasilan implan. Nikotin dapat memperlambat aliran darah ke jaringan lunak, mengganggu regenerasi jaringan, dan meningkatkan risiko infeksi. Bahkan, pada beberapa kasus, implan bisa gagal total karena pasien tetap merokok selama masa penyembuhan.


Selain itu, pola makan juga sangat berpengaruh pada saat masa pemulihan. Anda harus melengkapi nutrisi penting dalam tubuh, seperti protein, vitamin C, dan kalsium untuk menyembuhkan luka dan memperkuat tulang. Pasien yang memiliki kebiasaan makan tidak teratur atau kekurangan nutrisi tertentu bisa mengalami penyembuhan yang lebih lambat.


Dokter gigi akan menyarankan pasien untuk berhenti merokok minimal 2 minggu sebelum tindakan dan tetap berhenti selama masa pemulihan. Selain itu, pasien dianjurkan untuk mengikuti panduan pola makan yang sehat, agar proses osseointegration berjalan optimal.


7. Perawatan dan Pemeliharaan Setelah Implan

Setelah implan berhasil dipasang, tahap berikutnya yang tidak kalah penting adalah perawatan jangka panjang. Implan gigi memang tidak bisa berlubang seperti gigi asli, tapi jaringan di sekitarnya tetap bisa mengalami infeksi bila kebersihannya tidak dijaga. Salah satu komplikasi umum yang sering terjadi adalah peri-implantitis. Infeksi ini dapat terjadi di jaringan dan tulang di sekitar implan yang dapat menyebabkan kegagalan implan jika tidak ditangani sejak dini.


Oleh karena itu, kami juga menyarankan Anda agar terus menjaga kebersihan gigi dan mulut dengan menyikat gigi dua kali sehari, rutin flossing gigi, dan hindari beberapa makanan pantangan selama masa pemulihan. Tidak lupa untuk kontrol rutin setiap enam bulan, agar implan gigi bisa bertahan hingga seumur hidup. 


Baca juga: 7 Tips Perawatan Pasca Implan Gigi agar Fungsinya Tetap Optimal

Lalu, Apakah Anda Bisa Implan Gigi?

Tentu saja bisa! Apabila Anda memiliki gusi yang sehat, volume tulang yang mencukupi, bukan perokok aktif, serta kondisi medis yang sehat dan terkontrol maka Anda masuk dalam kategori bisa implan gigi. Namun, penting untuk melakukan pemeriksaan medis secara lengkap, untuk mengetahui apakah Anda bisa melakukan implan gigi atau tidak. Sebaliknya, jika terdapat salah satu kriteria yang tidak terpenuhi, Anda bisa melakukan konsultasi terlebih dahulu dengan dokter gigi. 


Anda bisa melakukannya di Tanam Gigi, untuk melakukan pre-screening. Hal ini sangat penting untuk mengetahui perawatan tambahan apa yang harus dilakukan. Akan dilakukan beberapa pendekatan, perawatan tambahan, serta teknologi pendukung untuk menyesuaikan tindakan sesuai kondisi kesehatan Anda. Itulah mengapa sangat penting melakukan implan gigi di klinik terpercaya, seperti Tanam Gigi. 

Tanam Gigi, Implan Gigi Termurah

Tanam Gigi menawarkan implan gigi berkualitas dengan harga terjangkau. Menggunakan material implan gigi premium, implan gigi di Tanam bisa tahan lama bahkan seumur hidup jika diimbangi dengan perawatan yang tepat. Tanam Gigi juga menawarkan hasil yang lebih akurat dengan penggunaan implant aligner, sehingga kualitas implan gigi yang Anda dapatkan sangat tinggi. 


Anda pun bisa mendapatkan harga implan gigi termurah se-Indonesia, dengan penggunaan metode digital implant yang hasilnya bisa minim bedah*. Masa pemulihan pun menjadi lebih cepat dan tidak ada rasa sakit berlebih. Saat ini, Tanam Gigi sudah memasang lebih dari 20.000 implan dan telah dipercaya kualitasnya oleh para pasien. Implan gigi di Tanam juga sangat aman karena disupervisi langsung oleh dokter gigi spesialis berpengalaman.


Punya gigi ompong dan ingin implan gigi di Tanam? Anda dapat konsultasikan kondisi gigi di Klinik Tanam untuk mendapatkan solusi terbaik. Silakan kunjungi Instagram @tanamgigi untuk informasi lebih lanjut. 

Rekomendasi Klinik Tanam Gigi Terdekat

Tertarik atasi gigi ompong Anda dengan implan gigi? Segera hubungi WhatsApp kami dan jadwalkan konsultasi dengan dokter gigi untuk mendapatkan solusi gigi ompong terbaik.


Anda dapat berkonsultasi dengan dokter gigi spesialis implan terbaik untuk mengetahui jenis implan gigi yang paling tepat. Cari tahu daftar alamat Klinik Tanamterdekat di sekitar Anda!


Klinik Tanam Gigi Pakubuwono

Temukan dokter gigi implan terbaik di Jakarta hanya di Tanam Gigi, perawatan implan gigi termurah dengan kualitas terbaik.


Alamat: Jl. Pakubuwono VI-71 Blok E.1 RT. 11 RW. 2, Gunung, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan


Klinik Tanam Gigi Surabaya

Mencari rekomendasi untuk implan gigi di Surabaya? Tanam Gigi hadir dan siap sedia memberikan solusi permanen terbaik untuk kondisi gigi ompong.


Alamat: Jl. Indragiri No.48-A, Darmo, Kec. Wonokromo, Surabaya


Klinik Tanam Gigi Bandung

Tanam Gigi juga hadir untuk memberikan perawatan ​​implan gigi murah di Bandung. Cek lokasinya berikut!


Alamat: Ruko Hyper Paskal Square B69 (Lantai 2), Jl. Pasir Kaliki No.25-27, Kb. Jeruk, Andir, Bandung 40181


Klinik Tanam Gigi Bali

Implan gigi terbaik di Bali dapat ditemukan di Tanam Gigi. Berikut lokasinya!


Alamat: Jl. Sunset Road No.105, Seminyak, Kec. Kuta, Kabupaten Badung, Bali 80361


Terakhir diperbarui : 02 July 2025

0 Comment

Comment
0 / 1000

Nama

Email

No Comments yet

Be the first to give a comment

Lokasi Klinik

clinic mobile banner
Pakubuwono

Jl. Pakubuwono VI-71 Blok E.1 RT. 11 RW. 2, Gunung, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan

Menteng

Jl. K.H. Wahid Hasyim No.47, Gondangdia, Jakarta Pusat

Kelapa Gading

Jl. Boulevard Barat, Ruko Inkopal Blok C no. 77-78, Kelapa Gading, Jakarta Utara

PIK

Ruko Metro Gallery, Jl. Pantai Indah Utara 2 Blok.8 No. CE, Penjaringan, Jakarta Utara

Gading Serpong

Ruko Mendrisio, Jl. Boulevard iL Lago, BSD Raya Utama No.26 & 27, Serpong, Banten 15332

Surabaya

Jl. Indragiri No.48-A, Darmo, Kec. Wonokromo, Surabaya

Bandung

Ruko Hyper Paskal Square B69 (Lantai 2), Jl. Pasir Kaliki No.25-27, Kb. Jeruk, Andir, Bandung 40181

Bali

Jl. Sunset Road No.105, Seminyak, Kec. Kuta, Kabupaten Badung, Bali 80361